Desa Wisata Krebet, Sendangsari, Pajangan selama ini dikenal karena kerajinan batik kayu-nya. Belum lama ini desa wisata krebet berhasil menorehkan prestasi sebagai juara 1 desa/kampung wisata terbaik tingkat provinsi DIY. Oleh karena itulah, desa wisata Krebet kerap menjadi tujuan kunjungan dari berbagai daerah.
Pada hari ini, Jumat 13 September 2024 desa wisata Krebet Kembali menerima kunjungan, yakni dari perangkat desa Tumbak Bayuh, Kecamatan Mengwi, Kabupaten Badung, Provinsi Bali. Turut hadir menerima kunjungan ini Panewu Pajangan Anjar Arintaka Putra, S.Sos, MM, Lurah Sendangsari Dhurori, S.Pd, M.Pd dan Wakil Ketua Desa Wisata Krebet bapak “Jibril” Riyadi.

Camat Mengwi I Nyoman Suhartana, SSTP, MM dalam kesempatan sambutanya menyampaikan pujian kepada desa wisata Krebet. “Saat memasuki wilayah krebet, saya terkejut melihat pemandangan sekitar yang kering, tetapi ternyata memiliki potensi besar”, tuturnya.
Hal ini dibenarkan oleh Panewu Pajangan Anjar Arintaka, yang menyampaikan bahwa Pajangan 90% wilayahnya berupa pegunungan yang kering pada saat musim kemarau. “Tetapi kekurangan itulah yang menjadi kekuatan kita”.
Dengan kemauan yang besar dan kreatifitas, desa wisata Krebet bisa terus berkembang, bahkan ditetapkan sebagai desa wisata terbaik tahun 2024 tingkat provinsi DIY dan termasuk dalam 50 besar Anugerah Desa Wisata Indonesia (ADWI). Bapak Panewu berharap dengan kunjungan ini bisa menguatkan silaturahmi, sekaligus saling belajar sehingga bisa memajukan daerah masing-masing.