Pengawasan Rutin Pelaksanaan Pengelolaan dan Pemantauan Lingkungan Hidup di PT. Out of Asia

Pengawasan rutin pelaksanaan pengelolaan dan pemantauan lingkungan hidup di PT. Out of Asia, Blabak, Triwidadi. Hadir jajaran pimpinan pt. Out of Asia, Dinas Lingkungan Hidup/ DLH Kabupaten Bantul, Kapanewon Pajangan, Koramil Pajangan, Polsek Pajangan, Kalurahan Triwidadi, dan Dukuh Blabak. 


Kepala bidang perencanan dan penatan lingkungan hidup Tri Manora, S.Sos menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan kegiatan rutin DLH dalam rangka pengawasan pengelolaan lingkungan di pabrik, bukan karena ada permasalahan. 


Beberapa catatan hasil pengawasan yakni ada perluasan lahan 2.000 m2 dan penambahan luas bangunan, serta penambahan alat produksi berupa pemanas/ dryer dan mesin genset. Sedangkan untuk indikasi pencemaran baik air maupun udara dinyatakan tidak ada.