Sosialisasi Padat Karya di Dusun Trucuk Triwidadi Pajangan

Pajangan, Senin 15 Mei 2023 - Sosialisasi Padat Karya di Dusun Trucuk, Kalurahan Triwidadi, Kapanewon Pajangan oleh Disakertrans Kabupaten Bantul. Hadir pada acara tersebut Dr. Danang Wahyu Broto, SE, M.Si anggota Komisi B DPRD DIY, Ibu Sukirah, SH, Mdev dari Disnakertrans Bantul, Kepala Jawatan Kemakmuran Kapanewon Pajangan bersama jajaran, Lurah Triwidadi, dan warga dusun Trucuk Triwidadi.

 

Alokasi Padat Karya berasal dari Dana BKK lewat Dinas Nakertrans Bantul. Alokasi tersebut merupakan Aspirasi dari Dr. Danang Wahyu Broto,  SE, MSi Anggota Komisi B - Bidang Perekonomian dan Keuangan DPRD DIY.
Rencana Anggaran Rp. 200 juta, untuk pembangunan talud sepanjang 200 m. Lokasi pembangunan di RT 06 Dusun Trucuk, Triwidadi, Pajangan, Bantul.