Upacara Pembukaan TMMD I/Sengkuyung Kabupaten Bantul Tahun

Pemeriksaan Pasukan pada Upacara Pembukaan TMMD Tahap I

Acara Upacara Pembukaan TMMD Sengkuyung Tahap I Tahun 2025 Kabupaten Bantul, Jam 08.30 di Lapangan Petir Srimartani Piyungan.

Rencana pelaksanaan kegiatan Operasi TNI Manunggal Membangun Desa Tahap I 2025, sasaran fisik maupun non fisik dengan lokasi di Dusun Rejosari RT 04 Kalurahan Srimartani Kapanewon Piyungan Kabupaten Bantul. Sasaran pokok :

  1. Pembuatan Talud
  2. Cor Blok Jalan
  3. Pembuatan Jembatan
  4. RTLH

Non Fisik berupa penyuluhan :

a. Bidang Wawasan Kebangsaan

b. Bidang Hukum dan Kantibmas

c. Penyuluhan Keselematan Berkedara

d. Bidang Kesehatan, meliputi : 

  1. Stunting
  2. Posyandu
  3. Posbindu
  4. Bidang Pemberdayaan Masyarakat

Pelaksanaan kegiatan Operasi TNI Manunggal Membangun Desa Tahap II 2024, mulai tanggal 19 Februari sampai dengan 20 Maret 2025.

Dalam Sambutan Bapak Bupati Bantul menyampaikan bahwa program TMMD telah terbukti memberikan kemanfaatan bagi masyarakat Bantul. TMMD adalah sinergitas dan kolaborasi antara TNI, Pemerintah Kabupaten dan Masyarakat dalam membangun dan memajukan Desa. Selain itu TMMD juga merupakan wadah yang mengakomodasi aspirasi masyarakat. Sehingga masyarakat semakin termotivasi dan percaya diri mendayagunakan setiap potensi yang ada di sekitarnya.

Melalui Program TMMD, diharapkan akan menjadi salah satu upaya membangun optimism dan pertahanan diri bagi masyarakat dalam menghadapi berbagai macam tantangan ke depan. 

Dalam kesempatan tersebut bapak Bupati di Wakili oleh Bapak Hermawan Setiaji, SIP, MH Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat.[pjg]